Apa hal terpenting saat kamu membuat kue? Menimbang bahan-bahan dengan benar, tidak mengocok adonan terlalu lalu, memanggang dengan suhu yang disarankan, dan tentu saja melapisi loyang agar kue gampang dikeluarkan. Karena jika kue menempel ke loyang, kue bisa rusak dan gagal. Maka dari itu, jangan lupa siapkan mentega, tepung terigu, dan kertas roti, lalu simak langkah sederhananya di bawah ini.
Mentega dan Tepung Terigu
Untuk adonan kue yang super lengket, kamu harus mengolesi loyang dengan mentega terlebih dahulu. Lebih baik lagi jika kamu melapisinya dengan tepung terigu. Dengan dua bahan tersebut, kue tidak akan menempel ke loyang setelah matang.
Cara mengolesi loyang sederhana sekali. Ambil mentega yang sudah berada di suhu ruangan. Dengan menggunakan ujung jari, oleskan mentega ke seluruh bagian bawah dan samping loyang. Pastikan mentega tidak terlalu banyak atau tebal. Lapisan mentega yang tipis sudah cukup untuk mencegah kue menempel ke loyang.
Setelah itu, masukan satu sendok makan tepung terigu ke dalam loyang. Ketuk-ketuk loyang agar tepung terigu menyebar dan menempel ke seluruh permukaan loyang yang sudah dilapisi mentega tadi. Saat loyang sudah dilapisi secara merata, buang sisa tepung terigu yang tidak menempel.
Kertas Minyak
Kertas roti adalah jenis kertas yang tahan terhadap minyak dan kelembaban. Kertas roti akan membantu lepas dari loyang dengan mudah dan tidak rusak. Oleh karena itu, kertas roti wajib ada ketika kamu akan membuat kue. Kamu bisa membeli kertas roti di toko kue dalam bentuk gulungan, lembaran, dan sudah dipotong sesuai ukuran loyang. Jika kamu menggunakan loyang bundar, kamu harus menambahkan kertas minyak di bagian bawah loyang. Agar kue tidak lengket atau menempel ke loyang, kamu disarankan untuk mengolesi kertas minyak dengan mentega dan tepung terigu.
Membuat kue sendiri memang banyak tantangannya. Hal kecil dan sederhana seperti mengolesi loyang bisa berpengaruh besar pada hasil kuenya nanti. Jangan takut mencoba karena dengan begitu kamu akan tahu cara yang benar. Jangan lupa juga mencoba membuat kue dengan tepung siap pakai Gusto. Banyak varian kue yang bisa kamu coba, dari brownies, chiffon, sponge cake, dan lainnya. Cukup tambahkan telur, mentega, dan air, kamu sudah bisa dapatkan kue enak. Gampang dan dijamin anti gagal.